Jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu sebelumnya berkampanye ke Gorontalo pada Senin (8/1) dan melanjutkan ke Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (9/1).
Sementara itu, cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar akan berkampanye di hari ke-44 dengan mendatangi Surabaya, Jawa Timur.
Pagi ini, sosok yang akrab disapa Cak Imin itu akan menghadiri konsolidasi kader dan relawan di DBL Arena Surabaya. Selanjutnya pukul 19.00 WIB, cawapres yang diusung Partai Nasdem PKS dan PKB itu akan menghadiri acara
Slepet Imin di Xperia Collaborative Space, Surabaya.
"Arek-arek Suroboyo. Sampai ketemu di Xperia Collaborative Space yo," kata Cak Imin melalui akun media sosial resminya.
Masa kampanye akan berakhir pada 10 Februari 2024. Setelahnya, tahapan pemilu akan memasuki masa tenang selama tiga hari yakni 11-13 Februari 2024.
Lalu, pada 14 Februari 2024 akan digelar pemungutan suara serentak di seluruh Indonesia. Tak hanya untuk memilih presiden dan wakil presiden, tetapi juga anggota DPD, DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.
BERITA TERKAIT: