Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kampung Anies di Pontianak, Role Model Perubahan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 26 Desember 2023, 13:45 WIB
Kampung Anies di Pontianak, <i>Role Model</i> Perubahan
Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan meresmikan Kampung Anies di Pontianak, Selasa (26/12)/Ist
rmol news logo Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan meresmikan "Kampung Anies" di Kampung Kamboja, Tepian Sungai Kapuas, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa (26/12).

Dalam sambutannya, jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Pontianak yang antusias menyambut perubahan.

“Mengapa kita berkumpul disini? Karena kita ingin perubahan, kita ingin ibu-ibu tak lagi kerepotan dengan biaya hidup yang mahal. Insya Allah perubahan bisa dimenangkan di tempat ini,” ujar Anies.

Capres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu juga menyampaikan, ke depannya Kampung Anies ini akan menjadi percontohan untuk program pengelolaan kampung.

“Kampung ini jadi percontohan, bukan jadi kampung kumuh dan kampung tak boleh dihilangkan, yang dihilangkan kumuhnya, jangan kampungnya,” tegasnya.

Untuk itu Anies menyiapkan program pengelolaan kampung di mana disekitarnya terdapat sekolah, puskesmas yang lengkap, tempat bermain anak, serta memiliki pasar yang ramai.

"Khusus di Kampung Kamboja ini karena berada di dekat sungai insya Allah disiapkan transportasi air yang mudah,” tandasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA