Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bertemu Pendeta Niko, Ganjar Dapat Pesan Khusus Hadapi Pemilu 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 20 Desember 2023, 16:54 WIB
Bertemu Pendeta Niko, Ganjar Dapat Pesan Khusus Hadapi Pemilu 2024
Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo ditemani Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo bersilaturahmi dengan Pendeta Niko Njotorahardjo/Ist
rmol news logo Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo ditemani Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo bersilaturahmi dengan Pendeta Niko Njotorahardjo di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Ganjar bersama Pendeta Niko, yang merupakan jemaat  Sinode Gereja Bethel Indonesia, berbincang hangat untuk membahas berbagai persoalan, selama kurang lebih satu jam.

"Dulu mau bertemu belum jadi, dan sekarang diantar oleh Pak Hary Tanoe bisa berbincang banyak tentang Indonesia," ujar Ganjar, Rabu (20/12).

Ganjar mendapatkan pesan khusus dari Pendeta Niko, apalagi menjelang tahun pesta demokrasi Pemilu 2024. Sebab, masyarakat harus mampu menciptakan suasana kedamaian dan kesejukan.

"Tentu ada banyak pesan dan mendekati tahun pemilu kita menjaga perdamaian. Tentu manusia itu wajib berusaha, tapi kita sebagai manusia yang religius pasti tuhan lah yang akan menentukan," tuturnya.

Selain itu, kata Ganjar, Pendeta Niko menekankan pentingnya seluruh masyarakat untuk senantiasa menjaga kerukunan dan kekompakan di tengah perbedaan yang muncul saat Pilpres 2024.

"Pesan beliau menjaga kerukunan, terus kemudian bagaimana adil karena masyarakat Indonesia ini sangat beragam dan itulah tugas seorang pemimpin," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA