Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tampilan di Debat Perdana, Mardiono: Ganjar Peroleh Respon Positif

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 13 Desember 2023, 21:26 WIB
Tampilan di Debat Perdana, Mardiono: Ganjar Peroleh Respon Positif
Plt Ketua Umum PPP, Muhamad Mardiono/RMOL
rmol news logo Pasca debat perdana Capres-Cawapres, Selasa malam (12/12), Ganjar Pranowo mendapat respon positif dari publik.

Hal itu disampaikan Plt Ketua Umum PPP, Muhamad Mardiono, usai rapat evaluasi Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, di Gedung High End, Jakarta, Rabu (13/12).

“Hasil polling tanggapan publik maupun konstituen partai pendukung, tampilan mas Ganjar di debat itu dapat hasil positif,” katanya.

Meski begitu TPN tidak boleh berhenti berjuang dan harus memastikan debat selanjutnya ada peningkatan dan semakin baik.

“Harus paham isu-isu penting yang dibutuhkan masyarakat, kemudian jadi kontrak politik. Jadi kami pertajam untuk debat-debat selanjutnya,” tegasnya.

Mardiono juga mengatakan, kontrak politik Ganjar-Mahfud akan disampaikan ke publik dengan memanfaatkan teknologi digital, agar menyasar ke semua wilayah.

“Kontrak politik kita sampaikan ke masyarakat menggunakan media sosial, supaya semua bisa disasar. Kami juga mengedepankan program kerja disesuaikan kearifan lokal,” ujarnya.

Dia juga sependapat, performa Ganjar saat debat sangat baik, tidak pernah terpancing dan tetap on the track dengan gagasan dan program kerja. Selain itu Ganjar juga sangat detail, natural, dan original.

“Yang pasti Mas Ganjar tidak emosi, tegas dan tidak basa-basi,” pungkasnya.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA