Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jimly Asshiddiqie: Lupakan Isu Aturan Main, Hindari Kampanye Hitam

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Rabu, 15 November 2023, 08:43 WIB
Jimly Asshiddiqie: Lupakan Isu Aturan Main, Hindari Kampanye Hitam
Ketua Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) Jimly Asshiddiqie/Net
rmol news logo Tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden telah resmi mendapat nomor urut dan siap berlaga pada Pilpres 2024. Kini, tugas masyarakat tinggal menilai dan memilih pada hari pencoblosan nanti.

Begitu kira-kira pesan yang hendak disampaikan Ketua Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) Jimly Asshiddiqie lewat akun media sosial X miliknya, Rabu pagi (15/11).

“Tinggal dipilih pada 14 Februari 2024 yang akan datang,” tuturnya.

Singkatnya, Jimly meminta publik untuk tidak lagi mempermasalahkan aturan mengenai batas usia capres-cawapres yang telah diketok MK. Apalagi, MKMK juga sudah memberi hukuman etik kepada para hakim yang menyidang kasus tersebut.

“Lupakan isu aturan main yang sudah diputus MK. Cukup jangan pilih yang tidak disuka,” tegas mantan Ketua MK itu.

Terakhir, dia mengajak masyarakat Indonesia untuk memilih sesuai aspirasi masing-masing, tanpa perlu menjelek-jelekkan calon lain. Sesama pemilih harus saling menghormati dan tidak melakukan kampanye negatif.

“Hormati pendukung mereka. Hindari kampanye negatif apalagi kampanye hitam,” tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA