Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Puan Tawari PSI Dukung Ganjar, Kaesang: Asal Win-win Solution

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 26 September 2023, 22:38 WIB
Puan Tawari PSI Dukung Ganjar, Kaesang: Asal Win-win Solution
Kaesang Pangarep/Net
rmol news logo Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, membuka peluang bagi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) untuk bergabung mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden.

Menyikapi tawaran itu, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, menyatakan partainya terbuka dengan semua partai.

"Dengan siapapun kita siap bekerja sama, siap berkolaborasi, asal win-win (solution), tidak ada win lose atau lose win, dan kita bisa bersinergi bersama," katanya, usai memimpin rapat perdana di markas PSI, Jalan Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, Selasa (26/9).

Putra bungsu Presiden Joko Widodo itu juga menegaskan, PSI dalam waktu dekat akan berkomunikasi dan sowan ke partai politik lainnya.

"Kebetulan tadi saya juga sudah ketemu pak Hary Tanoe, saya juga sudah minta waktu beliau dan Perindo, untuk menerima sowan teman-teman PSI," pungkasnya.

Sementara itu, belakangan PSI tampak sangat dekat dan kerap memuji Bacapres Prabowo Subianto. Sedangkan Perindo sudah deklarasi dukungan untuk Bacapres PDIP, Ganjar Pranowo, bersama PPP dan Partai Hanura.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA