Harapan itu, disampaikan kalangan petani dalam acara deklarasi dukungan untuk PAN pada Pemilu 2024, yang dihadiri Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Guntur Ponco, mewakili kelompok petani Cianjur, mengatakan, pihaknya telah memberikan kepercayaan gagasan dan aspirasi untuk PAN agar bisa direalisasikan dan diperjuangkan.
"Saya melihat PAN sebagai partai politik yang rela dan mau berkorban memperjuangkan gagasan, aspirasi, serta kepentingan rakyat kecil seperti kita para petani di Cianjur," kata Guntur dalam keterangan tertulis, Senin (4/9).
Sebagai wadah aspirasi, dalam pandangan Guntur, PAN punya komitmen terjun langsung melalui para kader yang aktif membantu masyarakat.
Lebih lanjut, Guntur menambahkan, PAN menjadi partai politik yang mempunyai kepedulian yang sangat tinggi untuk mendorong hadirnya perbaikan nasib petani.
"Kita ingin segala kegiatan bertani dapat didukung oleh PAN dengan berbagai kebijakan yang berpihak ke petani, alat-alat yang dibutuhkan untuk bertani dan masalah pertanian yang kita hadapi bisa teratasi dengan baik," pungkasnya.
BERITA TERKAIT: