Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Minta Kader PKN Tidak Ngeprank Rakyat, Anas Urbaningrum: Elite Saja Di-prank Meraung-raung

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Senin, 04 September 2023, 07:27 WIB
Minta Kader PKN Tidak <i>Ngeprank</i> Rakyat, Anas Urbaningrum: Elite Saja Di-<i>prank</i> Meraung-raung
Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Anas Urbaningrum/Net
rmol news logo Sebuah pesan menarik disampaikan Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Anas Urbaningrum, saat acara gelar konsolidasi dan ikrar perjuangan di Bekasi, Jawa Barat, Minggu (3/9).

Dalam pesan itu, dia meminta kepada calon legislatif (caleg) PKN dari tingkat DPRD kabupaten/kota hingga DPR RI untuk memegang satu amanah penting. Yaitu tidak boleh “ngeprank” atau membohongi rakyat.

“Jangan pernah ngeprank rakyat. Politisi-politisi PKN jangankan ngeprank, berpikir saja, berniat saja tidak boleh,” tegasnya.

Kata Anas, prank merupakan hal yang menyakitkan bagi korban. Tidak hanya rakyat, para elite politik bahkan bisa meraung-raung jika mereka terkena prank.   

“Jangankan rakyat, elite saja kalau di-prank nangis-nangis. Elite kalau di-prank meraung-raung, apalagi rakyat,” tegasnya.

Atas alasan tersebut, mantan Ketua Umum Partai Demokrat itu meminta caleg PKN untuk senantiasa setia dengan suara rakyat yang sudah mempercayakan aspirasi dan harapannya kepada partai. Semua itu perlu dituangkan dalam bentuk kebijakan pro-rakyat.

“Musti setia dan loyal. Miliki loyalitas yang tinggi kepada rakyat serta menciptakan kebijakan yang baik untuk rakyat,” kata Anas. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.