Menyikapi kekecewaan Surya Paloh tersebut, Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono menuturkan,
revolusi mental tidak bisa dilihat dari sudut pandang Surya Paloh semata.
“Ya itu kan dari sudut pandang (Surya Paloh), karena kita di negara demokrasi, itu tentu antara satu dengan yang lain tentu akan memiliki sudut pandang yang berbeda. Dan sudut-sudut pandang beda itu kan tentu muaranya ya untuk Indonesia,” kata Mardiono kepada wartawan, Senin (17/7).
Mardiono memaklumi apa yang diresahkan Surya Paloh. Soal belum terlaksana atau terlaksananya revolusi mental itu dikembalikan lagi kepada penilaian rakyat Indonesia.
“Kalau saya sih memaklumi itu semua. Tetapi rakyat kita sudah cerdas dan rakyat kita akan melihat realitas, ya kebutuhan tentang Indonesia,” ujarnya.
“Apalagi sekarang generasi-generasi milenial itu sudah cerdas, dan insyaAllah pemilu besok saya pastikan akan berjalan menjadi pemilu yang terbaik untuk Indonesia,” tutupnya.
BERITA TERKAIT: