Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Meski Dikritik, DPR RI Bakal Bawa RUU Kesehatan ke Rapat Paripurna

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 10 Juli 2023, 14:20 WIB
Meski Dikritik, DPR RI Bakal Bawa RUU Kesehatan ke Rapat Paripurna
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad/Net
rmol news logo Di tengah kencangnya kritik dari publik, DPR RI tetap menjadwalkan pengambilan keputusan tingkat II atau pengesahan Rancangan Undang-undang Kesehatan.

Adapun pengambilan keputusan tingkat I terhadap RUU Kesehatan sudah dilakukan para rapat kerja Komisi IX DPR RI pada 19 Juni 2023.

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad belum dapat memastikan RUU Kesehatan bakal diparipurnakan dalam pekan ini.

“Hari paripurna itu kan cuma tiap Selasa dan Kamis gitu kira-kira,” kata Dasco di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (10/7).

Dasco mengatakan untuk RUU Kesehatan minggu lalu sudah dilakukan rapat pimpinan dan telah dibamuskan, selanjutnya dipertimbangkan untuk dibawa ke paripurna untuk penentuan tanggal pengesahan.

“Nah paripurna terdekatnya ini nanti akan ditentukan tanggalnya kemungkinan setelah rapim dan Bamus lagi, karena ada beberapa materi yang harus diparipurnakan,” ucapnya.

Pihaknya akan menunggu Bamus selesai rapat untuk menentukan tanggal yang tepat untuk memparipurnakan RUU Kesehatan.

“Ya ini namanya di DPR ini kan fluktuatif ya per dinamika, nah kita belum tau jadwal untuk rapim dan Bamus nah itu kapan lagi,” tutupnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA