Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pererat Ukhuwah, Prabowo Salurkan Kurban Wilayah Jateng Melalui Habib Lutfhi Hingga Gus Baha

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Sabtu, 01 Juli 2023, 21:25 WIB
Pererat Ukhuwah, Prabowo Salurkan Kurban Wilayah Jateng Melalui Habib Lutfhi Hingga Gus Baha
Penyerahan sapi kurban dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/Ist
rmol news logo Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyalurkan ratusan hewan kurban ke sejumlah pondok pesantren, organisasi keagamaan, tokoh agama, dan masjid-masjid di wilayah Jawa Tengah.

Beberapa di antaranya yang menerima hewan kurban Prabowo di antaranya Habib Luthfi bin Yahya, Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf, Mustofa Bisri, dan Ahmad Bahauddin Nursalim.

Ketua Fraksi Gerindra DPRD Provinsi Jawa Tengah, Rohmat Marzuki menyampaikan, pemberian ratusan hewan kurban ini sebagai wujud syukur dalam meningkatkan keimanan beribadah di Iduladha 1444 H.

"Pak Prabowo menyampaikan salam hormat dan selamat hari raya Iduladha 1444 H kepada semua kiai, habaib, dan tokoh agama pimpinan ponpes karena berkenan menerima sapi qurban dari Pak Prabowo," kata Rohmat dalam keterangannya, Sabtu (1/7).

Rohmat mengatakan, sapi-sapi kurban Prabowo juga disalurkan ke organisasi keagamaan di wilayah Jawa Tengah seperti PWNU, PD Muhammadiyah, MTA, Dewan Dakwah, LDII serta organisasi pergerakan seperti HMI, PMII, IMM dan PII.

"Semoga sapi kurban dari Pak Prabowo ini dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan, membawa barokah dan mempererat ukhuwah islamiyah diantara kita," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA