Hal itu diungkapkan Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, melalui keterangan tertulisnya, Kamis (22/6).
“Ya biasanya PDI Perjuangan itu kalau bikin kejutan itu enggak pakai tanda-tanda, tapi mendadak. Namanya kejutan ya begitu. Jadi semoga tanggal 24 akan ada kejutan-kejutan yang indah, menggembirakan, dan membuat kita semua merasa 'wah gitu ya PDI Perjuangan',” kata Puan.
Ketua DPR RI ini menuturkan, pada puncak perayaan BBK 2023 nanti, PDIP mengundang sejumlah perwakilan partai politik. Sejauh ini, PPP, Perindo, dan Hanura telah mengkonfirmasi akan hadir.
“Yang lain-lain kami masih dalam konfirmasi, namun InsyaAllah besok sudah ada kepastian pihak yang bersangkutan akan hadir,” imbuh Puan.
Selain parpol, Puan juga menyebut jajaran menteri dari Kabinet Indonesia Maju juga turut diundang.
Yang menarik, kata mantan Menko PMK ini, para bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang kelak menemani bacapres Ganjar Pranowo juga bakal diundang. Namun, ia enggan merinci siapa saja yang diundang untuk menghadiri puncak perayaan BBK 2023.
“Nanti bisa dilihat siapa saja yang hadir, saya enggak terlalu hafal juga yang kemudian diundang. Bisa saja dari orang-orang yang nanti hadir merupakan bacawapres-bacawapres yang belum pernah saya sebutkan atau mungkin belum kelihatan,” tuturnya.
“Karena di situlah kita akan melihat akan ada wajah-wajah baru atau wajah-wajah lama yang sudah kami cermati untuk bisa menjadi salah satu bacawapres PDIP,” demikian Puan.
BERITA TERKAIT: