Berdasarkan jadwal yang diperoleh dari KPU RI, Gelora menjadi partai pertama yang akan menyerahkan formulir pendaftaran bacaleg, tepatnya pada pukul 10.00 WIB.
Setelah itu, KPU akan menerima penyerahan formulir pendaftaran bacaleg dari PBB pada pukul 13.13 WIB. Dilanjutkan dengan menerima kedatangan Partai Gerindra pada pukul 13.45 WIB, dan PKB pada pukul 14.00 WIB.
Batas waktu penyerahan formulir pendaftaran bacaleg pada hari ini, KPU membuka mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.
Sementara pada Minggu (14/5) atau hari terakhir pendaftaran Bacaleg, akan ada enam parpol yang mendaftarkan bacaleg ke KPU RI.
Mereka adalah Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Buruh, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN).
BERITA TERKAIT: