Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Prabowo Didukung Wiranto, Pemilu 2024 Tak Akan Terjadi Perang Bintang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Rabu, 03 Mei 2023, 16:37 WIB
Prabowo Didukung Wiranto, Pemilu 2024 Tak Akan Terjadi Perang Bintang
Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Letjen TNI (Purn) Wiranto dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto/RMOL
rmol news logo Pertemuan Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Letjen TNI (Purn) Wiranto, dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dinilai sebagai tanda tak akan terjadi "perang bintang" pada Pilpres 2024.

Pengamat politik dari Citra Institute, Efriza menerangkan, kehadiran Wiranto yang pernah menjabat sebagai Panglima TNI era Orde Baru, telah menunjukkan suatu dukungan kelompok militer kepada Prabowo.

"Pertemuan dengan beberapa purnawirawan TNI yang kesohor, adalah pesan politik yang telah disampaikan secara tidak langsung bahwa Prabowo kali ini memperoleh dukungan penuh dari rekan sejawatnya di militer," ujar Efriza kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (3/5).

Efriza tak memungkiri, militer aktif tidak bisa memilih atau dipilih sebagai capres maupun cawapres. Namun, berbeda halnya dengan para jenderal yang sudah pensiun.

"Meskipun militer tidak memilih dan dipilih, tetapi selama ini representasi militer terjadi 'perang bintang' di pilpres. Namun saat ini akan berbeda, menjadi solid berada bersama Prabowo," tuturnya.

Lebih dari itu, dosen Ilmu Pemerintah Universitas Sutomo ini berpendapat, dukungan Wiranto kepada Prabowo bagian dari kepuasan kelompok militer terhadap sang Menteri Pertahanan (Menhan).

"Ini juga menunjukkan bahwa kinerja Prabowo sebagai Menhan dinilai positif oleh rekan-rekan seniornya. Sehingga kehadiran Wiranto menunjukkan ia (Prabowo) adalah figur militer yang didukung sebagai representasi militer," demikian Efriza. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA