Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Zulhas: Harga Bapok di Surabaya Lebih Murah daripada Kota Lain

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Jumat, 07 April 2023, 15:19 WIB
Zulhas: Harga Bapok di Surabaya Lebih Murah daripada Kota Lain
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan di Pasar Wonokromo Surabaya, Jawa Timur/Ist
rmol news logo Tidak hanya di Jakarta, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan juga turun langsung melakukan pemantauan harga barang kebutuhan pokok (Bapok) menjelang Lebaran. Salah satu pasar yang ditinjau, adalah Pasar Wonokromo Surabaya, Jawa Timur.

Disampaikan Zulkifli Hasan, harga dan pasokan bapok di Pasar Wonokromo dipastikan terkendali. Hal ini, selaras dengan harga bapok nasional yang juga mengalami penurunan.

Pada kegiatan ini, politisi yang karib disapa Zulhas itu didampingi Walikota Surabaya Eri Cahyadi. Turut mendampingi Mendag Zulkifli Hasan yaitu Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Isy Karim.

"Di Surabaya, harga bapok menjelang Lebaran terjaga dan terkendali. Bahkan, beberapa komoditas harganya lebih murah dari kota lainnya," kata Zulhas, Jumat (7/4).

Berdasarkan pantauan hari ini, harga beras medium tercatat Rp10.950/kg, beras premium Rp12.400/kg, minyak goreng kemasan premium Rp19.000-19.500/liter, minyak goreng Minyakita Rp14.000/liter, daging sapi Rp120.000/kg, daging ayam ras Rp34.000-35.000/kg, telur ayam ras Rp27.000/kg.

Sementara bawang putih Rp30.000-35.000/kg, bawang merah Rp35.000/kg, cabai merah keriting Rp30.000/kg, cabai merah besar Rp25.000/kg, dan cabai rawit merah Rp25.000-30.000/kg.

Selain Pasar Wonokromo, Zulhas yang merupakan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), juga melakukan peninjauan pelaksanaan Bazar Ramadhan yang digelar di Kecamatan Wonokromo dan Wonocolo Surabaya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA