Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Fahri Hamzah: Daripada Ribut di Pinggir Jalan, Mending Awasi KPK dari Senayan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Kamis, 06 April 2023, 14:24 WIB
Fahri Hamzah: Daripada Ribut di Pinggir Jalan, Mending Awasi KPK dari Senayan
Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah/Net
rmol news logo Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan disarankan untuk bergabung dengan Partai Gelora agar bisa mengawasi KPK jika bisa menjadi anggota DPR RI pada Pemilu 2024 nanti.

Hal itu disampaikan oleh Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah merespon pernyataan Novel yang menyatakan bahwa Fahri Hamzah selama ini tidak pernah mendukung KPK, melainkan konsisten mendukung Ketua KPK Firli Bahuri.

"Bang Novel dkk, daripada ribut mempersoalkan KPK dari pinggir jalan, mendingan bersama saya berjuang masuk Senayan biar nanti bisa mengawasi KPK secara bertanggungjawab dan profesional," ujar Fahri dalam tulisan di akun Twitter @Fahrihamzah pada Kamis siang (6/4).

Fahri menjamin, jika Novel dkk mau bergabung dengan Partai Gelora dan ingin menjadi calon legislatif (caleg), maka akan difasilitasi dari belakang secara gratis.

"Kalau mau jadi caleg Partai Gelora nanti saya fasilitasi dari belakang. Gratis," pungkas Fahri.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA