Hal ini sebagaimana diluruskan Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Nasdem, Hermawi Taslim saat diskusi Front Page Communication bersama
Kantor Berita Politik RMOL bertajuk ‘Anies Di Bawah Ketiak Paloh, Dirongrong Jokowi’ di Kopi Timur, Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Jumat sore (10/2).
"Jadi begini, bukan Pak Surya memberi mandat kepada Pak Anies, nanti wakil presiden itu dirembukan bersama-sama. Sementara ini, akan dirembukkan bersama-sama antara Nasdem, Demokrat dan PKS," ujar Hermawi.
Akan tetapi, Hermawi mengakui bahwa saat deklarasi beberapa bulan lalu, Nasdem cenderung menyampaikan bahwa sebaiknya bakal calon presiden yang akan mendampingi Anies ditunjuk oleh Anies sendiri. Hal itu dinilai karena cawapres adalah sosok yang akan bekerja sama dan menunjang elektabilitas Anies.
Diskusi yang dipandu oleh reporter
Kantor Berita Politik RMOL Ahmad Satryo ini turut menghadirkan narasumber lain, seperti Jurubicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra, Ketua Departemen Politik DPP PKS, Nabil Ahmad Fauzi, dan Ketua Umum Konfederasi Nasional Relawan Anies, M. Ramli Rahim.
BERITA TERKAIT: