Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Suara Gerindra Diprediksi Meningkat di 2024 jika Prabowo Nyapres

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Jumat, 22 Juli 2022, 21:49 WIB
Suara Gerindra Diprediksi Meningkat di 2024 jika Prabowo Nyapres
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/Net
rmol news logo Keputusan mencalonkan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024 bakal mempengaruhi perolehan suara partai di pemilihan legislatif (Pileg).

Begitu prediksi Direktur Survei dan Polling Indonesia (SPIN), Igor Dirgantara, saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (22/7).

"Kalau saya lihat, jika Prabowo maju sebagai Capres itu menguntungkan Gerindra," ujar Igor.

Igor meyakini, efek ekor jas atau cokctail effect yang bakal diperoleh Gerindra tidak tergantung pada menang atau tidaknya Prabowo di Pilpres 2024.

"Cukup 100 persen kadernya mendukung Prabowo. Kenapa? Karena cocktail effect-nya Pak Prabowo tinggi untuk Gerindra," tuturnya.

Lebih dari itu, Igor melihat potensi kemenangan Pileg 2024 bukan hanya diperoleh Gerindra, tetapi juga bakal diperoleh Prabowo.

"Itu kan (elektabilitas Prabowo) masih dinamis ya, karena belum ketahuan cawapresnya Pak Prabowo itu siapa," demikian Igor. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA