Dekat dengan NU, Erick Thohir Paham Pikiran Jokowi Ingin Nahdliyin jadi Mercusuar Ekonomi Umat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Selasa, 22 Februari 2022, 20:01 WIB
Dekat dengan NU, Erick Thohir Paham Pikiran Jokowi Ingin Nahdliyin jadi Mercusuar Ekonomi Umat
Menteri BUMN Erick Thohir saat mendampingi Presiden Jokowi Kunker ke daerah/Ist
rmol news logo Gerak gerik Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir yang nampak dekat dengan kalangan Nahdlatul Ulama (NU) dipandang sebagai upaya menterjemahkan kehendak politik Presiden Joko Widodo.

Intelektual muda NU Ubaidillah Amin Moch menganalisa, selama memimpin, Presiden Jokowi nampak ingin menjadikan Nahdliyin menjadi kelompok yang memiliki kedaulatan ekonomi.

Nahdliyin adalah sebutan bagi kelompok yang terdiri dari anggota, kader dan simpatisan organisasi masyarakat Islam Nahdlatul Ulama (NU).

Analisa pria yang karib disapa Ubaid ini, sebagai orang nomor satu di Indonesia, Jokowi sangat paham bahwa NU adalah ormas terbesar di Indonesia dan dunia.

Atas realitas itulah, Ubaid memandang Erick Thohir yang paham akan pikiran Jokowi tentang pengembangan ekonomi umat.

"Salah satu menteri yang langsung merespons dengan gerak cepat saya lihat Menteri BUMN Erick Thohir," demikian kata Pengasuh Ponpes Annuriyah, Kaliwining Jember ini kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (22/2).

Pandangan Ubaid didasari atas aktivitas Erick Thohir yang kerap hadir di acara yang digelar oleh NU, baik jajaran kepengurusan besar (PB) atau level pengurus cabang (PC). Bahkan, catatan Ubaid, Erick juga serius mendatangi simpul-simpul tokoh pesantren di berbagai daerah.

Apalagi, saat berinteraksi dengan kalangan Nahdliyin baik struktural NU dan pengasuh Ponpes, Erick kerap menyuarakan pentingnya kedaulatan ekonomi.

Di mata Ubaid, Erick Thohir tidak hanya ingin NU menjadi pusat dan rujukan pembelajaran tentang Islam Wasathiyah.

"Saya melihat Mas Erick sangat konsentrasi membangun kedaulatan ekonomi nahdiyin, agar mampu menjadi mercusuar ekonomi keumatan," terang Ubaid.

Secara khusus, Ubaid mengajak kalangan Nahdliyin untuk memanfaatkan momentum perhatian pemerintahan Jokowi dengan merealisasikan bagaimana NU di berbagai level menjadi organisasi yang berdaulat secara ekonomi.

Sebab, ketika NU berdaulat, maka Indonesia akan mengalami peningkatan strata ekonomi di mata dunia.

"Jika ajakan Mas Erick benar-benar direspons dan diimplementasikan oleh warga nahdliyin dari pusat hingga ranting, saya yakin negara republik indonesia akan menjadi upper middle income country," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA