Hanura: Gerindra, Demokrat, Dan PKS Bakal WO Kalau Tetap Voting Malam Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 20 Juli 2017, 20:52 WIB
Hanura: Gerindra, Demokrat, Dan PKS Bakal WO Kalau Tetap Voting Malam Ini
Dadang Rusdiana
rmol news logo Fraksi Partai Gerindra, PKS dan Demokrat dinilai akan walkout jika pengambilan keputusan terhadap pengesahan Rancangan Undang-Undang Penyelenggaraan Pemilihan Umum (RUU Pemilu) jika tetap dilakukan voting malam ini.

"Kalau dilanjutkan ketiganya (Gerindra, Demokrat, PKS) mungkin termasuk PAN akan melakukan walk out," kata Sekretaris Fraksi Partai Hanura, Dadang Rusdiana, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (20/7).

Dalam lobi-lobi tadi, lanjut Dadang, ketiga fraksi yang meminta agar ambang batas capres nol persen itu mengusulkan agar Rapat Paripurna ditunda hingga Senin pekan depan.

"Ya mereka mau minta Senin. Kita sekarang. 7 fraksi ingin sekarang diharapkan voting yang 3 minta ditangguhkan sampai Senin untuk lobi ke dewa-dewa sana. Tapi kita ingin sekarang," tegasnya.

Dia menegaskan kembali bahwa semua fraksi partai koalisi pemerintah, minus PAN, menginginkan voting dilakukan malam ini. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA