Pernyataan itu disampaikan saat Duta Besar RI Dakar, Mansyur Pangeran, yang juga merangkap Republik Sierra Leone menyerahkan surat-surat kepercayaannya kepada Ernest Bai Koroma, di Istana Negara Republik Sierra Leone di Freetown, Sierra Leone, Jumat (14/7).
Dalam pertemuan itu, Dubes Mansyur menyampaikan bahwa Pemerintah Indonesia tengah mencalonkan diri untuk menjadi anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB. Untuk itu, ia mengharapkan dukungan dari Pemerintah Sierra Leone untuk memperlancar keinginan tersebut.
Terlebih, lanjut Mansyur, hubungan politik Indonesia-Sierra Leone selama ini telah berjalan sangat baik. Kedua negara bahkan saling memberikan dukungan atas pencalonan masing-masing negara di posisi tertentu di Organisasi Internasional.
Menanggapi permintaan itu, Presiden Ernest Bai Koroma secara tegas memberikan dukungannya kepada pemerintah Indonesia dalam pencalonan tersebut.
Sebagaimana keterangan tertulis yang diterima dari Kedutaan Besar Republik Indonesia Dakar, Senin (17/7), Ernest juga menyatakan harapannya agar hubungan bilateral kedua negara dapat ditingkatkan di masa mendatang.
[ian]
BERITA TERKAIT: