Din Syamsuddin: Khilafah Itu Mirip Eksistensi Vatikan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Kamis, 13 Juli 2017, 11:45 WIB
Din Syamsuddin: Khilafah Itu Mirip Eksistensi Vatikan
Din Syamsuddin/Net
rmol news logo Pemerintah tidak perlu merespon berlebihan wacana pendirian khilafah yang digagas Hizbut Tahrir Indonesia (HTI). Apalagi menuding HTI sebagai kelompok yang anti Pancasila.

Begitu kata Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Din Syamsuddin menanggapi penerbitan Perppu Ormas yang diasumsikan bertujuan untuk membubarkan HTI.

Dijelaskan Din bahwa khilafah yang dimaksud HTI mirip dengan eksistensi Tahta Suci Vatikan yang menghilangkan sekat negara dan menjadi kiblat bagi umat Katolik di seluruh dunia.

"Khilafah itu tak lebih pada eksistensi Vatikan," jelas usai acara Halal Bihalal di Kantor DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Jalan Senopati Raya, Jakarta Selatan, Rabu (12/7) malam.

Sama seperti Tahta Suci Vatikan, khilafah gagasan HTI juga bercita-cita untuk memiliki pemimpin tertinggi umat Islam layaknya Paus. Pemimpin ini yang nantinya menjadi pemimpin universal umat Islam sedunia.

Meski demikian, sambung Din, bukan berarti dengan keberadaan khilafah umat Islam menjadi anti Indonesia dan anti Pancasila.

"Tak berarti umat Katolik di Indonesia yang patuh ke Vatikan (juga) anti-Pancasila. Saya memahami posisi pemikiran HTI itu," tutup mantan ketua umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah itu. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA