Ketum PAN Heran Ada Partai Pemerintah Ajukan Angket

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Minggu, 30 April 2017, 21:19 WIB
Ketum PAN Heran Ada Partai Pemerintah Ajukan Angket
Zulhas/Net
rmol news logo Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengaku heran dengan sikap fraksi partai-partai pendukung pemerintah yang mendukung penggunaan hak angket kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Padahal dukungan yang diberikan PDIP, Hanura, dan Nasdem itu akan berujung pada hak menyatakan pendapat kepada presiden.

"Hak angket itu pada akhirnya menyatakan pendapat kepada presiden. Lah kan aneh kalau partai pemerintah usul hak angket. Aneh betul, semua ini akan jadi pertanyaan bagi publik. Apalagi kalau dilakukan partai pendukung, partai pemerintah," ujar Zulkifli saat ditemui di Hotel Grand Sahid, Jakarta Selatan, Minggu (30/4).

Namun begitu, ia tidak melarang anggota Fraksi PAN untuk menyatakan dukungan terhadap pengajuan hak angket tersebut, seperti yang dilakukan oleh Daeng Muhammad. Kata dia, tidak sanksi bagi anggota yang mendukung hak angket itu.

Tetapi, Zulkifli memastikan bahwa Fraksi PAN tidak akan mengirim orang untuk ikut dalam panitia hak angket yang akan diajukan ke presiden.

"Tidak usah kirim orang," tegas ketua MPR RI itu. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA