Rizal Ramli: Polisi Harus All Out Uber Penyerang Novel Baswedan!

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Rabu, 12 April 2017, 07:22 WIB
Rizal Ramli: Polisi Harus <i>All Out</i> Uber Penyerang Novel Baswedan<i>!</i>
Rizal Ramli/Net
rmol news logo Penyerangan terhadap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan merupakan tindakan brutal yang dilakukan secara brutal.

Begitu kata mantan Menko Maritim Rizal Ramli dalam kicauannya di akun jejaring sosial Twitter @RamliRizal, Rabu (12/4). Menurutnya, ada pihak-pihak tertentu yang dengan sengaja melakukan penyerangan tersebut.

"Teror terhadap penyidik KPK brutal dan vulgar. Ada "begal" yang lakukan itu," ujar ekonom senior itu.

DR Rizal Ramli meminta agar penegak hukum segera mengusut tuntas kasus ini. Hal ini senada dengan arahan Presiden Joko Widodo yang meminta kasus ini diselesaikan hingga tuntas.

"Jokowi sudah perintahkan. Aparat harus uber all out!," pungkasnya.

Novel Baswedan mendapat serangan dari orang tak dikenal kemarin pagi. Serangan itu berupa penyiraman air keras ke arah wajahnya hingga menyebabkan kedua pelipis mata dan dahinya terluka. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA