Hal ini terlihat saat Persib Bandung bertanding melawan Persiba Balikpapan (1/10). Salah seorang supporter Viking distrik Cikarang dengan kekarnya menggelorakan bendera Palestina di langit Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Jawa Barat.
Bahkan, kiper Tim Sepakbola Jawa Barat M. Natsir juga mengibarkan bendera Palestina di final sepakbola PON XIX di Jawa Barat.
Ketua Biro Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP), Zakaria, mengapresiasi insan olahraga, khususnya sepakbola di Indonesia dalam menunjukkan kepedulian pada rakyat Palestina. Pengibaran bendera dilakukan sebagai bentuk dukungan serta kecintaan terhadap kemerdekaan Palestina dari supporter sepak bola Indonesia.
"Sampai kapan pun, pembelaan terhadap Palestina merdeka dan bebasnya Masjid Al-Aqsha akan terus didukung oleh segenap bangsa Indonesia. Bahkan supporter dan pemain sepak bola pun tak mau ketinggalan ikut ambil peran," tandas Zakaria dalam keterangan beberapa saat lalu (Kamis, 6/10).
Aksi pengibaran bendera Palestina di dalam stadion tidak hanya terjadi di luar negeri saja, tapi juga menjadi trend positif di jagad sepak bola Indonesia. KNRP berharap trend ini terus terjaga dan menjadi inspirasi bagi insan olah raga di Indonesia. [ysa]
BERITA TERKAIT: