Begitu kata Sirajuddin Abdul Wahab selaku inisiator AFC usai mendeklarasikan AFC di MidTown, Jalan Tulodong Atas, Jakarta (Senin, 26/9).
‎"AFC hadir sebelum Agus dicalonkan. Dengan majunya Agus, akhirnya kita membentuk relawan yang mengatasnamakan personifikasi Agus itu sendiri," bebernya.
Sirajuddin yang juga sekjen Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) menuturkan bahwa AFC akan turut ambil bagian dalam pemenangan pasangan bakal calon gubernur Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni (Agus-Sylvi) di Pilkada DKI Jakarta 2017. Setidaknya, sudah ada beberapa program yang disiapkan untuk meraih kemenangan tersebut.
‎‎"Pertama, penguatan kelembagaan AFC, lalu bentuk jaringan sampai ke tingkat kelurahan dan RT (rukun tetangga)," jelasnya.
Selanjutnya, AFC juga bergerak dalam mensosialisasikan pasangan Agus-Sylvi ke berbagai lapisan masyarakat. Hingga kemudian memastikan pasangan tersebut dipilih masyarakat dalam Pilkada DKI.
"Setelah kita sosialisasikan maka kita tingkatkan ke tahap bagaimana masyarakat bisa memilihnya," demikian Sirajuddin.
[wah]
BERITA TERKAIT: