Ahok Musti Belajar Sikap Rendah Hati Jokowi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Sabtu, 10 September 2016, 22:07 WIB
Ahok Musti Belajar Sikap Rendah Hati Jokowi
Jokowi-Ahok/ Net
rmol news logo Politisi PDIP Maruarar Sirait meminta Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias untuk belajar kepada pendahulunya, Joko Widodo (Jokowi).

Menurut Ara, begitu ia biasa disapa, meski Ahok memiliki kinerja yang sama baiknya dengan Jokowi, namun Ahok masih memiliki masalah dalam hal komunikasi dan sikap.

"Ahok belajarlah sama Jokowi. Jokowi itu kinerjanya baik, figurnya kuat tapi dia bisa rendah hati dan bisa berkomunikasi dengan baik sehingga parpol mendukung. Jokowi mampu memadukan itu," ujar Maruarar sebagaimana dikutiRMOLJakarta, Sabtu (10/9).

Anggota Komisi XI DPR RI ini yakin, jika Ahok mau mengikuti gaya Jokowi maka jalan untuk menduduki kembali kursi orang nomor satu di DKI akan semakin mudah didapat.

"Jokowi komunikasi dengan parpol bagus, dukungan parpol bagus, relawan bagus, kinerja baiknya, kenapa? Karena komunikasinya baik dan rendah hati. Ahok harus belajar soal itu. Kalau dia mampu, dia akan balik mimpim Jakarta lagi," demikian Maruarar. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA