Zainuddin Amali Berharap Konflik Golkar Segera Berakhir

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Rabu, 28 Oktober 2015, 15:57 WIB
Zainuddin Amali Berharap Konflik Golkar Segera Berakhir
zainudin amali/net
rmol news logo . Partai Golkar kubu Agung Laksono mendorong agar masalah dualisme Golkar diselesaikan melalui penyelesaian politik dan hukum.

Begitu kata Sekjen DPP Golkar Munas Ancol, Zainuddin Amali ‎menanggapi hasil putusan Mahkamah Agung (MA) yang memenangkan Golkar Munas Bali.

‎Dijabarkan Zainuddin, penyelesaian politik‎ itu adalah kedua pemimpin duduk bersama membicarakan hal-hal yang prinsip tentang menjadi perselisihan masalah Golkar.

"Penyelesaian politik itu, duduknya Pak ARB (Aburizal Bakrie) bersama Pak Agung Laksono. Biar keduanya bicarakan hal-hal prinsip tentang perselisihan kita," ujarnya di Jakarta, Rabu (28/10).

Sementara penyelesaian secara hukum, menurut anggota DPR itu, masih‎ dimungkinkan segala sesuatu terjadi. Termasuk, tidak menutup akan ada pengajuan kasasi dari kubu Agung.

"Semua kemungkinan (pengajuan kasasi) itu masih ada. Kita berharap semuanya ‎segera berakhir," tandasnya. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA