Ruhut: Sutan Berharap Dibela SBY

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/febiyana-1'>FEBIYANA</a>
LAPORAN: FEBIYANA
  • Jumat, 05 Juni 2015, 13:21 WIB
Ruhut: Sutan Berharap Dibela SBY
sutan bathoegana/net
rmol news logo Politisi Partai Demokrat, Ruhut Sitompul menyayangkan pernyataan koleganya, Sutan Bathoegana yang menyeret-nyeret putra bungsu Susilo Bambang Yudhoyono, Edhie 'Ibas' Baskoro dalam persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta.

Menurut Ruhut, pernyataan Sutan yang mengatakan Ibas memiliki peran dalam proses lelang proyek di SKK Migas saat dipimpin Rudi Rubiandini tidak masuk akal.

"Ini ibarat masuk jurang, (Sutan) belum sampai (jurang) karena masih sampai persidangan. Agar tak sampai jurang, ada akar, kayu, dia pegang. Coba persidangan kemarin, dia ketemu nggak? Jadi nggak usah didebatkan," ujarnya kepada wartawan, Jumat (5/6).

Ia mengklaim apa yang disampaikan Sutan itu sekadar wujud kekecewaannya terhadap Partai Demokra yang tak kunjung membantunya di persidangan.

"Dia mau masuk jurang berharap SBY bela dia, Demokrat bela dia, enggak lah, siapa suruh lo korupsi," ketus anggota Komisi III DPR itu.

Diberitakan proyek pembangunan anjungan lepas pantai (offshore) Chevron di SKK Migas itu telah dimenangkan oleh PT Timas Suplindo. Tetapi, setelah menang dan menunggu tanda tangan dari Rudi Rubiandini, surat tersebut tak kunjung ditandatangani olehnya.

Menurut Sutan, hal itu disebabkan karena Rudi Rubiandini telah ditekan oleh Ibas dan Deni Karmaina selaku Direktur PT Rajawali Swiber Cakrawala yang mengawal PT Saipem Indonesia. Deni adalah salah satu teman Eka Putra di Bima Sena Gedung The Dharmawangsa Jakarta yang tak lain adalah teman dari Ibas.[wid]


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA