Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kemhan Serahkan Helikopter Anti Kapal Selam untuk Perkuat SSAT TNI AL

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Kamis, 25 Januari 2024, 15:42 WIB
Kemhan Serahkan Helikopter Anti Kapal Selam untuk Perkuat SSAT TNI AL
Penyerahan simbolik helikopter Panther AS 565 MBE hasil Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto kepada Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali di Lanud Halim Perdanakusuma, Rabu (24/1)/Ist
rmol news logo Guna memperkuat Sistem Senjata Armada Terpadu (SSAT) sebagai garda terdepan penjaga kedaulatan bangsa, TNI Angkatan Laut (AL) menerima secara simbolis helikopter Anti Kapal Selam (AKS) hasil perbaikan dari Kementerian Pertahanan RI (Kemhan RI).

Serah terima itu pun disaksikan oleh Presiden RI Joko Widodo bertempat di Terminal Selatan, Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (24/1).

Penyerahan simbolik helikopter Panther AS 565 MBE hasil refurbishment/perbaikan dilakukan oleh Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto kepada Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali.

Dalam sambutannya, Menhan RI menyampaikan bahwa penambahan dan perbaikan Alutsista akan semakin memperkuat TNI dalam menjawab tantangan-tantangan di masa depan.

“Ini tentu juga semakin memperkuat posisi Indonesia sebagai negara yang memiliki kekuatan pertahanan yang disegani di kawasan,” ungkap Menhan.

“Pemerintah terus berkomitmen untuk terus meningkatkan kemampuan pertahanan nasional guna menjaga kedaulatan dan keamanan negara,” tegasnya.

Helikopter AS565 MBe Panther Full Mission Anti Kapal Selam (AKS) yang berada di bawah Komando Skuadron 100 Wing Udara 2 Puspenerbal ini, mampu mendeteksi keberadaan kapal selam yang dilengkapi dengan Dipping Sonar L3 Ocean System DS-100 Helicopter Long-Range Active Sonar (HELRAS), yang dapat beroperasi optimal di area laut dangkal, maupun laut dalam.

Helikopter AKS ini dirancang ideal untuk melakukan redetection, melokalisir sasaran dan melancarkan serangan torpedo di perairan.

Sebagai helikopter AKS, AS565 MBe Panther tentunya juga sebagai helikopter multiperan yang mampu melaksanakan berbagai misi seperti Search And Rescue (SAR) Tempur, pengawalan, penerbangan VIP dan lain-lain.

Kemampuan heli ini tidak diragukan lagi, bahkan hingga menjadi salah satu helikopter yang diandalkan dalam misi perdamaian dunia dalam Maritime Task Force (MTF).

Selain penyerahan secara simbolis helikopter AS565 MBe Panther Full Mission, pada kesempatan tersebut Menhan RI juga secara simbolis menyerahkan hasil refurbishment helikopter Fennec dan suku cadangnya kepada TNI AD yang diterima oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak serta penyerahan Pesawat keempat C-130J-30 Super Hercules dengan tail number A-1344 kepada Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA