Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Anggaran Terbatas, Jokowi Minta TNI Bijak dalam Modernisasi Alutsista

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Kamis, 05 Oktober 2023, 14:41 WIB
Anggaran Terbatas, Jokowi Minta TNI Bijak dalam Modernisasi Alutsista
Presiden Jokowi/Net
rmol news logo Presiden Joko Widodo (Jokowi) akui ada keterbatasan anggaran dalam modernisasi alat utama sistem senjata (alutsista).

Hal itu disampaikan Jokowi saat menjadi inspektur upacara dalam acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke -78 TNI yang digelar di Silang Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat pada Kamis (5/10).

Awalnya, Jokowi mengatakan bahwa pembaruan atau modernisasi alutsista diperlukan.

Namun, di sisi yang sama Jokowi mengklaim Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sangat terbatas.

"Untuk urusan alutsista memang modernisasi alutsista sangat diperlukan. Tapi keuangan negara, anggaran negara, APBN kita sangat terbatas," kata Jokowi.

Untuk menanggulangi hal itu, Jokowi meminta TNI agar dengan bijak menggunakan anggaran.

"Terkait dengan ini saya minta agar anggaran yang dimiliki, karena sulit dalam mengumpulkannya sulit dalam mendapatkannya dan merupakan uang dari rakyat sehingga sebisa mungkin harus dibelanjakan dan harus diputar kembali untuk rakyat," pungkas Jokowi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA