Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hari Pertama Jabat Kepala Bakamla, Laksdya Irvansyah Tancap Gas Bangun Budaya Organisasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Kamis, 14 September 2023, 19:32 WIB
Hari Pertama Jabat Kepala Bakamla, Laksdya Irvansyah Tancap Gas Bangun Budaya Organisasi
Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Irvansyah/Ist
rmol news logo Bidang intelijen, operasi, serta pembinaan kapasitas sumber daya manusia (SDM) dan non SDM jadi poin utama yang dijalankan Badan Keamanan Laut (Bakamla) atau Indonesia Coast Guard di seluruh Indonesia.

Hal itu disampaikan Kepala Bakamla yang baru Laksamana Madya (Laksdya) TNI Irvansyah dalam Entry Briefing di Aula Ary Hasibuan, Markas Besar Bakamla RI, Jakarta, Kamis (14/9).

Entry Briefing itu juga diikuti secara daring oleh personel Bakamla RI di seluruh Indonesia,

Kepada seluruh personel Bakamla, Laksdya Irvansyah menyoroti pentingnya membangun kepercayaan, menguatkan budaya organisasi, meningkatkan kompetensi demi mengukuhkan nilai-nilai yang harus dipegang teguh oleh setiap personel.

Tidak lupa, Laksdya Irvansyah juga meminta personel Bakamla lainnya untuk menjalin hubungan baik dan kerja sama dengan semua stakeholder juga menjadi agenda prioritas.

"Hal ini dilakukan untuk mewujudkan perkuatan Bakamla RI dalam melakukan tugasnya, menjaga lautan Nusantara," kata Laksdya Irvansyah. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA