Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Taksi tanpa Pengemudi Waymo akan Memulai Operasi di Texas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 06 Maret 2024, 17:04 WIB
Taksi tanpa Pengemudi Waymo akan Memulai Operasi di Texas
Waymo/Net
rmol news logo Proyek mobil milik Alphabet, Waymo akan memulai layanan taksi tanpa pengemudi untuk karyawannya di Austin, Texas, mulai Rabu (6/3) waktu setempat.

Perusahaan mengatakan pada Selasa (5/3), bahwa layanan tersebut akan tersedia untuk karyawan yang berada di pusat kota Austin, Barton Hills, Riverside, East Austin dan Hyde Park.

Waymo mengatakan akan membuka program ride-hailing, Waymo One, untuk umum di Austin di kemudian hari, dan menambahkan bahwa ini akan menjadikan Austin kota ride-hailing keempat setelah San Francisco, Phoenix, dan Los Angeles.

“Penempatan kami yang disiplin di ibu kota Texas membawa kami selangkah lebih dekat untuk memberikan manfaat berkendara otonom sepenuhnya kepada lebih banyak orang dengan aman,” kata kepala produk Waymo, Saswat Panigrahi, seperti dikutip dari Reuters.

Perusahaan tersebut menerima persetujuan untuk memulai layanan robotaxi tanpa pengemudi di Los Angeles dan beberapa kota dekat San Francisco, oleh California Public Utilities Commission (CPUC).

Waymo dan Cruise milik perusahaan saingan General Motors (GM) menghadapi kritik keras atas layanan mengemudi mandiri mereka setelah insiden tabrakan dengan publik.

Robotaxi Waymo diserang dan dibakar pada bulan Februari saat berhenti di tengah perayaan Tahun Baru Imlek di Chinatown San Francisco, menyusul insiden di mana mobil Waymo lainnya menabrak pengendara sepeda di persimpangan kota.

Saingannya, GM, telah menghentikan operasi di AS setelah terjadi kecelakaan saat mobil buatannya menyeret pejalan kaki. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA