Menurut laporan
Sky News, perusahaan akan mengumumkan rencana tersebut pada Jumat (24/11) waktu setempat.
Sementara itu laporan Financial Times menyebutkan bahwa Nissan akan membangun dua model listrik baru di pabrik tersebut sebagai bagian dari investasi yang diperkirakan bernilai lebih dari 1 miliar pound (1,25 miliar dolar AS).
Juru bicara Nissan di Jepang menolak mengomentari laporan tersebut. Produsen mobil terbesar ketiga Jepang mengatakan pada bulan September bahwa salah satu dari dua model EV baru yang telah dikonfirmasi untuk Eropa akan diproduksi di pabrik Sunderland.
FT melaporkan, Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak kemungkinan akan mengunjungi lokasi tersebut pada hari Jumat untuk mendengarkan pengumuman yang akan disampaikan oleh Chief Executive Nissan Makoto Uchida.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: