Die Roten Pagari Lewy

Selasa, 31 Juli 2018, 10:06 WIB
Die Roten Pagari Lewy
Robert Lewandowski/Net
rmol news logo Pelatih Bayern Munchen, Niko Kovac tak akan menjual Robert Lewandowski. Baginya, Lewandowski tetaplah pemain terpenting di skuat Die Roten saat ini.

Sebelumnya, agen Lewandowski, kini Zahavi mengonfirmasi keinginan kliennya pergi dari Allianz Arena. Kovac pun me­nyadari hal ini dan akan beru­saha mempertahankan pemain berdarah Polandia itu bersama Bayern Munchen.

Real Madrid sudah lama dihubungkan dengan Lewy-julukan Lewandowski, dan harapan mendapatkan jasa Lewandowski terus menguat seiring kepergian sang mega bin­tang, Cristiano Ronaldo. Dua pihak memiliki keinginan yang sama, transfer pun berpeluang besar terwujud.

"Tidak ada hal baru dengan Robert Lewandowski, sudah jelas dia tidak akan meninggal­kan klub ini karena kami memi­liki penyerang hebat dan jelas kami tak ingin melepaskan dia atau membiarkannya pergi," kata Kovac di fourfourtwo.

Selain Madrid, Borussia Dortmund kabarnya siap meng­gelontorkan dana sebesar 100 juta Euro untuk memulangkan Lewandowski.

Sementara itu AS Roma dikabarkan tertarik mendatangkan sayap milik Juventus, Juan Cuadrado dan pemain AC Milan, Suso di bursa transfer musim panas ini.

AS Roma baru saja gagal mendapatkan Malcom. Karena itu, Roma kini tengah mencari sosok lain guna mengisi posisi penyerang sayap kanan di skuat asuhan Eusebio Di Francesco.

Roma sudah menemui agen pemain Alessandro Lucci gu­na membahas masalah per­panjangan kontrak bek kanan Alessandro Florenzi.

Namun, dilansir Sky Sport Italia, dalam pertemuan tersebut Roma diklaim juga menanyakan kepada Lucci soal kemungkinan merekrut kliennya yang lain, Suso. ***

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA