Pertahankan Gelar, The One Pede Tantang The Money

Senin, 13 Juli 2015, 10:26 WIB
Pertahankan Gelar, The One Pede Tantang The Money
Keith Thurman/net
rmol news logo Keith Thurman semakin per­caya diri menantang raja tinju kelas welter Floyd Mayweather Jr .Petinju berjuluk The One itu baru saja mempertahankan sabuk WBA miliknya dengan memukul TKO, Luis Collazo di USF Sun Dome, Florida, kemarin.

Bertarung di hadapan publik sendiri, Thurman langsung men­guasai jalannya pertarungan. Di ronde pembuka, Thurman sem­pat menghujani Collazo dengan pukulan keras.

Tapi Collazo sempat bangkit di ronde kelima. Namun perjuan­gan petinju berkepala plontos itu berlangsung singkat, karena tepat ronde ke delapan dia menyerah mata kanannya bercucuran darah setelah terkena bogem mentah tangan kiri Thurman.

Collazo mengatakan kepada dokter tidak bisa melanjutkan pertandingan. Duel pun dihentikan dan Thurman dinyatakan menang TKO sekaligus mempertahankan sabuk WBA miliknya.

Kemenangan membuat pet­inju berjuluk The One itu se­makin menambah catatan belum kalahnya menjadi 26 kali (22 kali di antaranya menang KO). Usai duel, Thurman pun lang­sung mengumbar tantangannya pada Mayweather Jr. Bahkan petinju 30 tahun itu mengejek The Money seperti bayi.

"Saya tak terkalahkan, sama seperti anda, bayi. Datanglah me­nemui saya, bayi. Saya siap," ucap Thurman dikutip yahoo sport.

Juara dunia kelas berat Ruslan Chagaev juga berhasil mem­pertahankan gelar juara dunia versus WBA setelah meng-KO penantangnya Francesco Pianeta.

Petinju asal Uzbekistan berju­luk 'Tyson Putih' itu membuat Pianeta terkapar di ring setelah dihantam hook kiri dan ketika penantang selamat dari hitungan wasit. Pianeta menjadi petinju Jerman pertama yang menjadi juara dunia kelas berat sejak Max Schmeling pada 1932.

Menang mutlak dari Alexander Povetkin pada 2011, Chagaev memiliki catatan mengesankan yakni 21 menang KO dari total 34 kemenangannya, ditambah dua kali kalah dan sekali seri. ***

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA