Hasil ini membuat Nigeria sementara memimpin klasemen Grup B di atas Spanyol. Hattrick Nnamdi Oduamadi, dua gol dari Uwa Echiejile, dan satu gol bunuh diri Jonathan Tehau membuat Nigeria berpesta. Duel Nigeria vs Tahiti memang sangat kontras. Meskipun berstatus sebagai juara OFC (Oceania), Tahiti berselisih 110 peringkat dari Nigeria di ranking FIFA.
Petaka tim asuhan Edy Ataeta, pertama kali terjadi ketika pemain belakang Nigeria, Uwa Elderson Echiejile mencatatkan namanya di papan skor menit kelima.
Lima menit kemudian, akibat kesalahan lini belakang Tahiti. striker Nnamdi Oduamadi berhasil menghindari beberapa tackle sebelum akhirnya merobek gawang Samin untuk yang kedua kali.
Gol ketiga lahir ketika umpan silang Ahmed Musa yang sebenarnya sepele, gagal diamankan oleh Samin, dan Oduamadi ada di posisi tepat untuk merampas bola, lalu mencetak gol keduanya di menit ke-26.
Berawal dari tendangan penjuru Marama Vahirua, Jonathan Tehau melompat untuk menanduk bola ke gawang Vincent Enyeama. Skor kembali berubah 1-3 sembilan menit setelah babak kedua berlangsung.
Tahiti terpaksa harus menelan pil pahit, ketika pemainnya yang baru saja menjebol gawang Nigeria. Tehau malah merobek jalanya sendiri.
Nampak belum sampai disitu penderiaan Fenua berakhir, pada menit ke-76. Hatrick berhasil diciptakan oleh Oudumadi setelah menyelesaikan umpan cantik dari Brown Ideye dan memaksa Samin kembali memungut bola untuk kelima kalinya. [Harian Rakyat Merdeka]
BERITA TERKAIT: