Pada pagi hari, cuaca diprakirakan berawan. Namun hujan berpotensi turun di wilayah Pesisir Barat, Tanggamus, Pesawaran, Lampung Tengah, Lampung Utara, Lampung Selatan, serta Kota Bandar Lampung.
"Memasuki siang hingga sore hari, potensi hujan diprediksi meluas dan dapat terjadi di sebagian besar wilayah Lampung," tulis BMKG Lampung dikutip dari
RMOLLampung.
Sementara pada malam hari, hujan masih berpeluang mengguyur sejumlah daerah. Adapun pada dini hari, cuaca diprakirakan berawan dengan potensi hujan di wilayah Pesisir Barat, Tanggamus, Pesawaran, dan Lampung Selatan.
BMKG mencatat, suhu udara secara umum berkisar antara 24-31 derajat Celsius, sementara untuk wilayah Lampung bagian barat berkisar 20-29 derajat Celsius.
Kelembapan udara berada di rentang 65-100 persen. Sedangkan arah angin umumnya bertiup dari barat hingga utara dengan kecepatan 5-20 knot atau sekitar 9-37 km/jam.
BMKG juga mengeluarkan peringatan dini kepada masyarakat agar mewaspadai potensi hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.
Potensi cuaca ekstrem tersebut diperkirakan terjadi:
Siang hingga sore hari di wilayah Pringsewu, Tanggamus, Kota Bandar Lampung, Lampung Selatan, Pesawaran, Lampung Timur, Lampung Tengah, Lampung Utara, Way Kanan, Tulang Bawang Barat, Tulang Bawang, dan Mesuji.
Malam hari di wilayah Pesisir Barat, Lampung Timur, Lampung Tengah, Lampung Selatan, Way Kanan, Tulang Bawang Barat, Tulang Bawang, serta Mesuji.
BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, khususnya saat beraktivitas di luar ruangan, serta mengantisipasi potensi bencana hidrometeorologi seperti genangan air, banjir, dan pohon tumbang.
BERITA TERKAIT: