Sebanyak 19 unit pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan kebakaran yang terjadi di Gedung Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI di Menteng, Jakarta Pusat, kebakaran pada Minggu pagi (29/9).
Gedung yang berlokasi di Jl Pegangsaan Timur Nomor 56 ini terlihat dilalap “Si Jago Merah” hingga ke bagian lantai atas gedung. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 06.20 WIB.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Isnawa Adji menjelaskan kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik.
"Korban maupun jumlah kerugian akibat kebakaran ini masih dalam proses pendataan oleh pihak berwenang," kata Isnawa lewat keterangan resminya.
Proses pemadaman masih berlangsung dengan didukung oleh tim BPBD, PMI, Dinas Kesehatan, Dishub, Satpol PP, PLN, serta personel dari Polsek dan Koramil setempat.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: