Persatuan Alumni Darul Ulum Banyuanyar (Peradaban) Jabodetabek tanamkan nilai-nilai agama dalam gelaran lomba hafalan Al Quran juz 30, surat-surat pendek, dan doa-doa.
Lomba yang digelar untuk anak-anak itu, dikemas dalam bentuk kegiatan Festival Tarbiyah Diniyah Nasional (FTDN) Pena Santri 2024 di Jakarta.
Ketua peradaban Jabodetabek Ach. Fauzi mengatakan acara tersebut bertujuan untuk mencetak generasi qurani di era pesatnya perkembangan teknologi digitalisasi.
"Termasuk juga untuk memotivasi kalangan remaja dan anak-anak biar bisa menjadi penghafal Al Quran," ujar Fauzi dalam keterangan tertulis, Senin (2/9).
Selain itu, kata Fauzi kegiatan ini untuk meningkatkan motivasi belajar anak-anak usia dini serta menjadi bagian syiar agar generasi muda Indonesia lebih mencintai Al Quran.
"Kita harus membumikan Al Quran kepada generasi muda, jika anak-anak kita mencintai Al Quran Insya Allah akan membawa manfaat untuk orang banyak," pungkasnya.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: