Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sapi Kurban dari Kapolri Perkuat Sinergi Polisi dengan Pesantren

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 17 Juni 2024, 14:45 WIB
Sapi Kurban dari Kapolri Perkuat Sinergi Polisi dengan Pesantren
Sapi kurban dari Kapolri untuk Ponpes Miftahul Ulum Sucolor, Bondowoso/RMOLJatim
rmol news logo Pondok Pesantren Miftahul Ulum di Desa Sucolor, Kecamatan Maesan, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, menerima satu ekor sapi kurban dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Sapi kurban tersebut merupakan bagian dari kegiatan sosial yang dilakukan oleh kepolisian dalam rangka menyambut Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah.

Sapi kurban itu telah diserahkan secara simbolis kepada pihak Ponpes pada Jumat kemarin (14/6).

KH Abu Bakar, selaku pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Ulum, menyampaikan rasa terima kasihnya yang mendalam atas perhatian dan kepedulian Kapolri.

"Kami sangat berterima kasih atas sumbangan sapi kurban ini. Semoga Bapak Kapolri senantiasa diberi kesehatan dan panjang umur," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Senin (17/6).

Sementara itu, Dewan Pengasuh Ponpes Miftahul Ulum Sucolor, Gus Rommy, berharap sinergi antara Polri dan pondok pesantren di seluruh Indonesia dapat terus ditingkatkan.

"Kerjasama yang lebih intensif antara Polri dan pondok pesantren akan menjadi pendekatan yang lebih persuasif dan humanis kepada masyarakat di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia," ungkapnya.

Ia menyebut, bahwa pendekatan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sehingga menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan damai.

"Kami sangat mendukung upaya-upaya seperti ini dan berharap dapat terus berlanjut di masa mendatang," tambahnya.

Selain itu, Gus Rommy menyebut, keluarga besar Ponpes Miftahul Ulum Sucolor juga menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Iduladha 10 Dzulhijjah 1445 Hijriah kepada seluruh umat Muslim.

Mereka berharap semangat kurban dapat membawa berkah dan kedamaian bagi semua.

Pemberian sapi kurban ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para santri dan masyarakat sekitar pondok pesantren, serta mempererat hubungan baik antara Polri dan komunitas pesantren.

"Semoga semangat berbagi dan kepedulian sosial seperti ini terus berkembang di Indonesia. Harapannya, makin bisa bermanfaat bagi masyarakat," pungkasnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA