Kepala Pos Pengamanan Terpadu Kalikangkung, AKP Sujid memperkirakan, puncak kepadatan arus mudik di jalur ini sudah terlewati. Baik hari ini maupun besok, Selasa (9/4) arus mudik kemungkinan tetap lancar.
"Kami memperkirakan sudah tidak ada lagi antrean panjang seperti dua hari kemarin. Dua hari ini dan besok, arus sudah normal karena puncaknya kan sudah lewat," kata AKP Sujid diberitakan
Kantor Berita RMOLJateng, Senin (8/4).
One way (satu arah) yang diberlakukan untuk mengatasi kepadatan di dalam ruas tol, sampai pagi ini masih berlaku.
Nantinya, petugas terkait akan melihat perkembangan dari waktu ke waktu di lapangan sebelum memutuskan apakah kebijakan satu arah akan diperpanjang atau dihentikan.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: