Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Incar Suara Terbanyak di Jawa Tengah

Airlangga: Banteng Bisa Berteduh di Bawah Pohon Beringin

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 25 Desember 2023, 00:44 WIB
Airlangga: Banteng Bisa Berteduh di Bawah Pohon Beringin
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat tiba di Lapangan Desa Tamanagung, Muntilan, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (24/12)/RMOLJateng
rmol news logo Pemilu 2024 akan dijadikan momen kebangkitan oleh Partai Golkar dengan meraih suara terbanyak. Secara nasional, target partai beringin adalah mendulang 20 persen suara pemilih.

Target ini juga akan diupayakan di Provinsi Jawa Tengah, yang dikenal sebagai kandang Banteng atau wilayah yang dikuasai PDI Perjuangan.

Soal target suara di Jawa Tengah ini, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, punya jawaban khusus.

"Banteng kan bisa berteduh di bawah pohon beringin," ucap Airlangga singkat, usai bertemu petani tembakau di Lapangan Desa Tamanagung, Muntilan, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (24/12).

Menghadapi Pemilu 2024, Airlangga meminta seluruh caleg segera menyapa masyarakat. Cara ini diharapkan bisa mendongkrak suara di daerah pemilihan masing-masing.

"Sampaikan program yang bermanfaat. Salah satu yang dijalankan pemerintah adalah program kerakyatan," kata Menko Perekonomian RI ini.

Lebih lanjut, Airlangga menyebut beberapa program yang dijalankan pemerintah. Antara lain, PKH, BLT, bantuan sembako, dan bantuan beras.

"Bantuan itu memang sengaja dilakukan untuk menjaga daya beli masyarakat, agar pertumbuhan ekonomi kita tetap terjaga," kata Airlangga Hartarto.

Saat berdialog dengan petani tembakau asal Magelang, Temanggung, maupun Wonosobo, Airlangga mendapat keluhan terkait fluktuasi harga yang cenderung merugikan. Termasuk sulit mendapatkan pupuk bersubsidi.

Menjawab keluhan para petani itu, Airlangga menuturkan, pupuk merupakan masalah klasik bagi petani.

"Tapi kalau nanti Golkar menang dengan suara terbanyak, pupuk akan diberi subsidi penuh," janjinya.

Tampak hadir, Ketua DPD Partai Golkar Jateng Panggah Susanto, Ketua DPD Partai Golkar DIY Gandung Pardiman, dan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Magelang Budi Purnomo. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA