Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sambut HUT RI dan Kebangkitan Ekonomi, Pelaku UMKM Banyuwangi Gelar Lomba Kuliner

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Minggu, 13 Agustus 2023, 15:31 WIB
Sambut HUT RI dan Kebangkitan Ekonomi, Pelaku UMKM Banyuwangi Gelar Lomba Kuliner
Peserta lomba UMKM di Banyuwangi, Jawa Timur/Net
rmol news logo Puluhan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) antusias menjadi peserta gerak jalan sehat yang digelar Kelompok UMKM Sahabat Sandi di Kecamatan Sempu, Banyuwangi, Jawa Timur.

KEgiatan itu, digelar dalam rangkaian menuju perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia ke-78.

Selain gerak jalan, kata Ketua Sahabat UMKM Sahabat Sandi Banyuwangi Evie Sofia, mereka juga nantinya akan mengikuti lomba masak kuliner dan lomba hadroh pada tanggal 17 Agustus 2023.

Dia menyampaikan, lomba hadroh dipilih karena memiliki semangat religi yang kini sudah menjadi warisan budaya di Indonesia.

"Hadroh adalah seni religi yang merupakan subsektor ekonomi kreatif, yang tentunya harus kita dukung sesuai dengan semangat Bapak Sandiaga Uno," kata Evie Sofia, dalam keterangan tertulis, Minggu (13/8).

Semantara itu, Kepala Desa Jambewangi, Maskur, mengatakan, kegiatan tersebut adalah bentuk syukur atas HUT RI Ke-78 sekaligus terciptanya dampak positif untuk masyarakat termasuk para UMKM setempat.

"Kegiatan ini juga telah memiliki dampak positif para pedagang, dengan banyaknya penonton dan peserta tentu ada pemasukan lebih untuk nilai jualnya," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA