Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di Silaturahmi Pemuda, Sahabat Sandi Bagikan BPJS Non Karyawan dan PIP SMK

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Kamis, 27 Juli 2023, 13:45 WIB
Di Silaturahmi Pemuda, Sahabat Sandi Bagikan BPJS Non Karyawan dan PIP SMK
Kelompok UMKM Sahabat Sandi Uno membagikan kartu BPJS Tenaga Kerja (TK) non karyawan/Ist
rmol news logo Kelompok UMKM Sahabat Sandi Uno membagikan kartu BPJS Tenaga Kerja (TK) non karyawan dan formulir Program Indonesia Pintar (PIP) untuk mendukung kesehatan masyarakat dan pendidikan para pelajar.

Acara penyaluran dilangsungkan dalam Silaturahmi Pemuda yang berlangsung di Mall Bekasi Junction, Kota Bekasi, Jawa Barat. Ratusan pemuda dan pelajar, meraikan acara tersebut.

Ketua UMKM Sahabat Sandi Uno Lenny Marertha Wirastutie mengatakan, acara itu digelar dengan tujuan untuk mempererat tali persaudaraan sekaligus memberikan manfaat nyata bagi non karyawan dan siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di wilayah Bekasi.

Dia mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut juga sekaligus mensosialisasikan program pemerintah. Hal tersebut guna masyarakat mengetahui dan merasakan langsung manfaat dari program pemerintah.

"Sosialisasi program pemerintah tentang BPJS dan PIP SMK. Ini semua agar masyarakat mengetahui dan merasakan manfaat program pemerintah," ujar Lenny dalam keterangannya, Rabu (27/7).

Dipaparkan Lenny, BPJS TK non pegawai ini memang ditujukan untuk para UMKM dan masyarakat yang berpenghasilan tidak tetap. Sehingga, bisa mendapatkan perlindungan keselamatan selama mereka bekerja.

Dia pun berharap, dari kegiatan tersebut program-program pemerintah bisa tersampaikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
 
"Harapannya adalah agar program-program pemerintah bisa sampai kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan," demikian Lenny. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA