Acara dibuka langsung oleh Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Alumni UGM Paripurna Poerwoko Sugarda dan disaksikan oleh Executive Vice President Talent Development PLN Karyawan Aji, General Manager (GM) PLN Distribusi Jawa Timur (Disjatim) Bob Saril, dan General Manager (GM) PLN Distribusi Jawa Tengah (Disjateng) Agung Nugraha.
"Milenial sekarang memiliki semangat yang tinggi, pikiran yang menyongsong masa depan, sangat cocok dengan PLN sebagai BUMN yang memiliki aset terbesar di Indonesia," kata Doktor Paripurna.
Lebih lanjut Doktor Paripurna menjelaskan bahwa listrik telah menjadi kebutuhan yang sangat krusial dalam kehidupan. Dia juga sangat yakin masyarakat sangat membutuhkan PLN karena setiap aktifitas mereka selalu berkaitan dengan liatrik.
Karena alasan tersebut, dia mengajak generasi muda dari UGM bergabung di PLN. Menurutnya, kaum muda dan terdidik yakni para milenial harus berada di garda terdepan dan menjadi contoh dalam penyampaian informasi yang cerdas, mendidik dan membawa nilai-nilai positif.
"Marilah kita berlomba untuk dapat mengisi slot-slot calon pemimpin, membangun Indonesia melalui PLN. Semoga para mahasiswa bertalenta terbaik dapat bergabung bersama PLN dalam membangun negeri," tutup Doktor Paripurna.
BERITA TERKAIT: