Sebagai pengganti, Mendag mengutus Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Tjahya Widayanti untuk melihat kondisi fisik, manajemen pengelolaan pasar dan harga-harga kebutuhan pokok di pasar itu menjelang Pilpres 2019.
"Iya (pak Menteri) ada keperluan mendadak," ujar Tjahya seperti dilansir
RMOL Jabar. Tjahya mengatakan, secara fisik Pasar Panorama Lembang sudah sangatlah baik. Pasar juga punya kelebihan memiliki pemandangan pegunungan dan perkebunan.
"Tapi, di bagian basemen saya lihat masih becek karena ada penjual ikan hidup yang airnya suka keluar dan membasahi lantai. Kami juga sudah minta pengelola untuk membenahi yang kurang, agar konsumen nyaman," ujarnya.
Tjahya meminta Pasar Panorama yang sudah direvitalisasi tersebut agar memperbaiki manajemennya sehingga dapat meningkatkan perekonomian. Ia juga meminta pengelola agar dapat memfasilitasi penjualan produk-produk unggulan Lembang.
"Jadi kan nanti para wisatawan bisa mampir ke pasar ini karena bisa buat oleh-oleh ke kampung halamannya," tandas Tjahja.
[yls]
BERITA TERKAIT: