Acara pemecahan rekor ini digelar bertepatan dengan peringatan Hari Disabilitas Internasional di Tribun Karebosi, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (3/12). Aksi ini terwujud atas kerjasama Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar, Yayasan Mitra Netra, dan IBM Indonesia.
Sebanyak 50.000 itu merupakan para pelajar SD, SMP, SMA dan SMK se-Kota Makassar yang mempersembahkan dedikasinya bagi penyandang disabilitas. Beragam topik bacaan dari tema sastra, budaya, buku populer, buku pengetahuan, hingga cerita rakyat menjadi sasaran para relawan.
Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto memuji pelajar Makassar yang telah mendedikasikan dirinya bagi kaum disabilitas. Ia bahkan menggelari pahlawan bagi 50.000 relawan.
"Anak-anakku adalah pahlawan yang telah mencatatkan sejarah bagi Makassar. Dedikasi anak-anakku menjadi amal jariyah," kata Wali Kota Danny dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Minggu (4/12).
Apresiasi Danny tidak sebatas pada menggelari relawan sebagai pahlawan, tapi juga memahat nama-nama 50.000 relawan itu di sebuah batu sebagai bentuk penghormatan Kota Makassar bagi pelajarnya.
Sementara Ketua Dewan Pembina Yayasan Mitra Netra Anita Chairul Tanjung memuji pelajar Makassar yang menjadi relawan. Menurutnya, aksi 50.000 relawan merupakan bentuk nyata keterlibatan pelajar Makassar dalam mencerdaskan kaum disabilitas di tanah air.
"50.000 relawan telah membantu saudara-saudara kita, kaum disabilitas menemukan potensi dirinya melampui keterbatasan fisik yang ada," ujar Anita Chairul Tanjung.
[ian]
BERITA TERKAIT: