Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Langkah Mahfud MD Ungkap Rekening Panji Gumilang Momentum Penuntasan Polemik Al Zaytun

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 13 Juli 2023, 17:46 WIB
Langkah Mahfud MD Ungkap Rekening Panji Gumilang Momentum Penuntasan Polemik Al Zaytun
Pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun, Panji Gumilang saat mendatangi Bareskrim Polri/Repro
rmol news logo Langkah cepat pemerintah menangani polemik Pondok Pesantren Al Zaytun penting dalam menuntaskan kasus dugaan penistaan agama yang menjerat Panji Gumilang.

Inisiator Gerakan Nurani Kebangsaan (GNK), Habib Syakur Ali Mahdi Al Hamid mengatakan, kasus tersebut tidak boleh dibiarkan terlalu lama karena dugaan pelanggaran hukumnya serius.

"Kita apresiasi sikap pemerintah, dalam hal ini Menko Polhukam, Mahfud MD. Kita memiliki tanggung jawab moral dalam mengawal kasus ini, tinggal kita tunggu langkah nyata lainnya dari pemerintah," kata Habib Syakur Ali Mahdi Al Hamid kepada wartawan, Kamis (13/7).

Di sisi lain, ulama Malang Raya ini menitip harapan besar kepada Polri agar kasus dugaan penodaan agama yang menyeret pendiri Ponpes Al Zaytun, Panji Gumilang disikapi secara serius.

"Saya yakin Polri juga memahami kegelisahan masyarakat terkait kasus ini," tegasnya.

Apalagi, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) telah menemukan 289 rekening yang diduga milik Panji Gumilang sebagaimana diungkap Mahfud MD. harapannya, temuan rekening tersebut diusut tuntas.

"Hal ini penting untuk mengungkap aliran dana di rekening tersebut. Pemerintah dalam hal ini bisa mengetahui siapa saja mengirimkan dana ke rekening yang jumlahnya ratusan itu," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA