Kapal Militer Jepang Terbakar, Satu Personel Hilang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Senin, 11 November 2024, 10:47 WIB
Kapal Militer Jepang Terbakar, Satu Personel Hilang
Kapal penyapu ranjau milik Pasukan Bela Diri Maritim Jepang Ukushima, kiri, disemprot air dari kapal Penjaga Pantai Jepang setelah terjadi kebakaran saat kapal itu berada di lepas pantai Munakata, Prefektur Fukuoka pada hari Minggu, 10 November 2024/Net
rmol news logo Terjadi kebakaran di kapal Pasukan Bela Diri Jepang (JMSDF), mengakibatkan satu personel Angkatan Laut Jepang hilang dan lainnya terluka pada Minggu malam, 10 November 2024.

Mengutip laporan NHK, Sersan Kelas Tiga Koga Tatsunori, 33 tahun, masih hilang sementara awak kapal lainnya berusia 20-an dibawa ke rumah sakit karena menghirup asap.

"Saat kebakaran terjadi, keduanya tengah bertugas di ruang mesin," ungkap laporan tersebut.

Dikatakan bahwa kebakaran terjadi di kapal penyapu ranjau Ukushima, sebuah kapal perang kecil dengan 40 awak di dalamnya, yang berlayar di lepas pantai Prefektur Fukuoka.

Awak kapal dievakuasi ke kapal lain karena kebakaran membuat Ukushima tidak dapat berlayar sendiri.

JMSDF dan Penjaga Pantai Jepang tengah berupaya memadamkan api. Upaya pemadaman kebakaran dan penyelamatan masih berlangsung karena api belum padam hingga pukul 7 malam waktu setempat.

Laksamana Akira Saito mengatakan kebakaran terjadi di ruang mesin Ukushima dan beberapa suara ledakan terdengar, tetapi penyebabnya sedang diselidiki.

Dijelaskan Saito, kapal penyapu ranjau itu sedang dalam perjalanan ke tenggara Kyushu untuk latihan perang ranjau minggu depan.

"Ukushima mungkin tenggelam jika api terus menyala," kata Saito seraya mengatakan bahwa kapal KMSDF sebelumnya tidak pernah tenggelam karena kebakaran.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA